Berita dan Informasi

Siap Menyongsong Babak Baru, Pelantikan Kepala MTs & MA Pondok Pesantren Tahfiz Qur’an Muallimin Muhammadiyah Sawah Dangka

Sawah Dangka, Rabu 31 Januari 2024.

Pelantikan Kepala Sekolah MTs & MA Pondok Pesantren Tahfiz Qur’an Muallimin Muhammadiyah Sawah Dangka oleh Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Bukittinggi berlangsung Periode 2024-2027, pada Rabu (31/02) di Aula Lantai 2 Mesjid Istiqomah Kampus 1.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kakemenag Agam DR. H. Thomas Febria, MA. Ibu pengawas Madrasah Kab Agam ibu Febria, S.Pdi. PDM Bukittinggi, Majelis Diksasmen, Ketua Pengembang Ponpes, Ustadz/zah, Pegawai dan Karyawan serta tilimidz dan tilimidzat kampus 1, 2 dan 3.

Dalam sambutannya DR. H. Thomas Febria, MA menjelaskan bahwa “Selamat buat kepala MA Ustadz Ilham, LC dan Kepala MTs Ustadz Rahmat Junaidi, S.Pdi, walaupun prestasi jabatan itu bukan tujuan, tapi percayalah bahwa jabatan itu akan otomatis melekat sebagai prestasi bagi kepala sekolah yg baru.

Beliau juga mengajak untuk mengembangkan potensi yg ada di ponpes ini, sehingga pondok kita ini menjadi ponpes yg terdepan dari berbagai segi, baik prestasi yang akademis maupun non akademis.

Keseimbangan antara Imtek dan Imtaq, di sinergikan secara bersama-sama, jangan sampai karena hal-hal yg kecil terjadi kemunduran. Walaupun tidak bisa dipungkiri kemajuan dan. Kemunduran itu adalah sebuah kepastian yang akan terjadi.

Saya berharap kepada Ustadz/zah semua yg ada disini, untuk ikut mendukung program yg telah ditetapkan bersama demi kemajuan, karena tanpa Ustadz/zah dan pegawai semua, tentu program yg telah ditetapkan tidak akan jalan. Lanjutnya

Kalau perlu lakukan juga bersama sama pengembangan ke berbagai wilayah, jangan hanya di agam saja.” ungkapnya

Dengan pelantikan ini, diharapkan Kepala Sekolah baru akan membawa ide-ide segar dan energi baru untuk mengembangkan sekolah-sekolah di bawah naungan Muhammadiyah, sehingga pendidikan di Agam akan semakin berkualitas dan relevan dengan perkembangan zaman. Selamat kepada Kepala Sekolah baru, semoga mereka mampu mengemban tugas dengan baik demi kemajuan pendidikan di Kabupaten Agam.

Editor : ERF

Post A Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Berita terbaru

Gallery

Tag

Subscribe