MualliminMediaCenter – Pondok Pesantren Tahfizhul Qur’an Mu’allimin Muhammadiyah Sawah Dangka mengikuti kegiatan Kemah Santri Muhammadiyah (KSM) Nasional pertama, yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengambangan Pesantren (LP2) PP Muahmmadiyah pada 20 Oktober 2024, Kemah Santri Muhammadiyah ini dilaksanakan di Bumi Perkemahan Kampoeng Karet, Karanganyar.
Pondok Pesantren Tahfizhul Qur’an Mu’allimin Sawah Dangka mengutus 20 peserta yang terdiri dari 15 tilmidzat dan 5 tilmidz, didampingi oleh 4 ustadz dan ustadzah, ( Ustadz Yunando Afrido, Ustadz M. Iqbal, Ustadzah Zahrathul Hasanah, Ustadzah Lidya).

Santriwan dan Santriwati Pondok Pesantren Tahfizhul Qur’an Mu’allimin Muhammadiyah Sawah Dangka beserta ustadz dan usztadzah pendamping berangkat dari pondok pada Kamis 17/10/2024, yang di lepas lansung oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Bukittinggi Buya Gafnel, MH. Dt Basa, dan Mudir Pondok Ustadz Utama Wardi, MH yang didampingi oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah Ustadz Rahmad Junaidi, S.Pd.I.
Para santri serta ustadz dan ustadzah pendamping berangkat menggunakan bus yang sudah disediakan pondok, perjalanan jauh yang akan ditempuh tidak menyurutkan semangat para santri yang akan mengikuti ikegiatan ini.
Dalam perjalan menuju lokasi Perkemahan, rombongan singgah di beberapa tempat yang dapat memberikan pengalaman berharga bagi para santri yang ikut dalam KSM ini, sehingga para santri tidak merasa bosan dalam perjalanan yang jauh.

Setelah sampai di lokasi perkemahan, pasara santri dan pendamping lansung mempersiapkan diri untuk kegiatan perkemahan, para santri dengan semangat mengikuti setiap rangkaian acara yang sudah dijadwalkan oleh penitia kegiata.
Kemah Santri Muhammadiyah Nasional Ke-1 ini berlansung selama 3 hari mulai dari 21 sampai dengan 23 oktober 2024, beragam kegiatan diadakan. Selain berkemah, dikutip dari Muhammadiyah.or.id,karanganyar, KSM ini juga menjadi bentuk kontribusi santri Muhammadiyah dalam peringatan Hari Santri Nasional 2024, Rangkaian kegiatan KSM ini mencakup berbagai perlombaan seperti Hifdzil Qur’an, Tilawatil Qur’an, Fahmil Qur’an, Hifdzil Hadits, Qiroatul Kutub, pidato dalam bahasa Arab dan Inggris, serta lomba film pendek tentang menjaga moral bangsa.

Kegiatan berakhir pada hari ke 3 rabu, 23/10/24, rombongan Pondok Pesantren Tahfizhul Qur’an Mu’allimin Muhammadiyah Sawah Dangka akan kembali kepondok, sambil menikmati rihlah dengan mengunjungi tempat-tempat wisata.Semoga dengan perjalanan ini para santri mendapat pengalaman perjalanan yang berharga.